Jalin Silaturahmi Dengan Warga Binaan Babinsa Koramil Siriwo Melaksanakan Kegiatan Komsos
Tifacenderawasihnews.com || Siriwo ~ Babinsa Koramil 1705-07 Siriwo, Serka Ishak Talaohu Melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) serta Jalin kedekatan dan bersilaturahmi dengan warga masyarakat binaan bertempat di kampung Unipo,Distrik Siriwo,kabupaten Nabire,Provinsi Papua Tengah, (15/02/2025).
Kegiatan komsos ini bertujuan untuk menjalin kedekatan dengan warga masyarakat binaan serta mengetahui perkembangan situasi dan kondisi di wilayah binaan serta untuk menjaring setiap informasi yang berkembang di wilayah binaan.
Serka Ishak Talaohu mengatakan Kegitan komsos ini sangat rutin dilaksanakan sabagai seorang aparatur kewilayahan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara aparat kewilayahan dan warga masyarakat binaan agar terciptanya kemanunggalan TNI dan Rakyat, selain itu dengan kehadiran Babinsa di tengah-tengah warga masyarakat binaan kiranya dapat memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah binaan.
Bapak Entung bersama warga masyarakat sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada bapak Babinsa yang sudah meluangkan waktu untuk saling bertukar informasi, harapan kedepannya kegiatan seperti ini dapat terus terjaga dan berkesinambungan agar hubungan antara aparat kewilayahan dan Masyarakat akan semakin erat.
(Red)
Tinggalkan Balasan